--> Skip to main content

Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Tumbang atas Real Sociedad dengan skor 0 - 2

Hasil Liga Spanyol: Real Madrid Tumbang atas Real Sociedad dengan skor 0 - 2

namaguerizka.comReal Madrid kembali menerima kekalahan pada pekan ke-33 Liga Spanyol musim 2022/2023. Kali ini Real Madrid takluk dari Real Sociedad 0 – 2 pada Rabu (3/5/22023) dini hari WIB.

Pada pertandingan kali ini, Real Madrid melakukan tandang ke kandang Real Sociedad di Reale Seguros Stadium, Spanyol. Tuan rumah membuka keunggulan melalui Takefusa Kubo pada menit ke-47.

Padahal, dari menit awal Real Madrid terus mengambil serangan namun masih gagal berbuah gol. Lini pertahanan Real Sociedad sangatlah kuat dan susah untuk ditembus oleh Los Blancos, julukan dari Real Madrid.

Baca Juga : Hasil Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United: Son Gagalkan Kemenangan MU

Pada menit ke-6, Real Madrid mendapatkan peluang melalui Aurelien Tchouameni. Namun masih belum membuahkan hasil dan mampu ditepis oleh kiper Real Sociedad, Alex Remiro.

Kemudian pada babak kedua, Real Madrid kembali kecolongan lewat gol dari Ander Barrenetxea pada menit ke-85.

Baca Juga : Highlight La Liga Dini Hari, Betis vs Real Sociedad

Kekalahan beruntun yang diderita Real Madrid memberikan sinyal kepada Barcelona untuk mendapatkan gelar juara. Pada gelaran Liga Spanyol ini, Barcelona hanya perlu butuh menang satu kali saja di laga selanjutnya, tidak peduli hasil dari Real Madrid.

Pada pekan kali ini, Barcelona sudah mendapatkan poin 82. Sedangkan Real Madrid masih 68 poin, selisih 16 poin membuat Real Madrid susah untuk mengejar ketertinggalan dari Barcelona.

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar

Advertiser